|
Menikmati Sunset di Pantai Watu Bolong |
Gunung Kidul Jogjakarta menyimpan keindahan dibalik gersangnya sebagian besar daratan kabupaten ini. Deretan Surga tersembunyi berjejer di bagian selatan berupa pantai-pantai berpasir putih dengan landscape menarik. Keindahan itu sanggup meningkatkan prestise Kabupaten Gunung Kidul yang dulunya dipandang sebelah mata. Salah satu Pantai yang cukup tersembunyi namun menyimpan keindahan adalah Pantai Watu Bolong. Diberi nama Watu Bolong karena di pantai ini ada karang besar dengan lobang-lobang besar, bisa dilihat pada foto dibawah ini.
|
Karang Bolong |
Landscape Pantai Watu Bolong terdiri atas pantai dengan Pasir Putih dengan tebaran Batu Karang berukuran besar. Karang-karang inilah yang membuat pantai ini menjadi indah dan fotogenik. Pandangan luas ke arah selatan dan barat sehingga pantai ini lebih cocok untuk menikmati Matahari terbenam. Ada beberapa pilihan spot untuk menikmati Sunset, bisa dari atas karang besar di pantai, dari depan camping ground, atau kalau mau naik bukit kecil. Landscape pantai Watu Bolong dapat menjadi ladang explorasi bagi penggiat fotografi. Saat matahari terbit juga tidak kalah cantiknya. Athmosphere atau suasana akan sangat berbeda.
|
Pantai Watu Bolong saat Sunrise |
Pantai ini tidak telalu luas namun ada tempat datar tepat dipinggi pantai yang lumayan luas untuk mendirikan tenda. Tentunya pantai ini sangat nyaman sekali untuk camping. Soal keamanan jangan khawatir, warga sekitar sebagai pengurus resmi tempat wisata ini sangat friendly dan mereka berpatroli setiap sore dan pagi untuk membersihkan sampah. Jadi, tempat ini selalu bersih dan nyaman. Pengunjung pantai ini belum begitu banyak, masih sepi dan tidak ada penjual di kawasan pantai. Pantai Watu Bolong juga masih sangat alami belum ada penerangan saat malam hari.
|
Camping Di Pinggir Pantai |
|
Tempat Camping Sangat Nyaman dan Bersih |
|
Foto Bintang diatas Pantai Watu Bolong Pada Malam Hari |
Pantai Watu Bolong saat malam hari belum ada polusi cahaya, jadi ketika cuaca bagus tanpa awan, bintang-bintang akan terlihat jelas. Untuk foto bintang saat tengah malam sangat cocok. Keindahan Pantai Watu Bolong layak dinikmati selagi belum terlalu komersial. Mau Camping atau sekedar berkunjung,
kami akan menjadi pemandu anda menjelajahi pantai-pantai exotis di Gunung Kidul. Segera kontak kami untuk mendapatkan paket wisata yang pasti akan berkesan dihati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar