Minggu, 03 Juni 2018

Tubing Gua Pindul Masih Menjadi Destinasi Utama Di Jogjakarta

Tubing Gua Pindul

Liburan ke Jogja belum lengkap kalau belum mengunjungi Gua Pindul! Berlokasi di Kabupaten Gunung Kidul atau Wonosari, wisata Tubing satu ini memang menjadi magnet wisatawan untuk berkunjung ke daerah paling gersang di Jogjakarta ini. Sejak Gua Pindul dibuka untuk umum, tempat ini seolah menjadi oase rejeki bagi para penduduk sekitar. Sejak beberapa tahun yang lalu hampir setiap hari ada tamu berkunjung. Gua Pindul juga menjadi pionir wisata tubing di Jogja, setelahnya tempat-tempat wisata alternative lainnya di Jogja ikut membuka peluang wisata tubing juga.

Suasana Gua Pindul

Setelah bertubing ria di Gua Pindul, pengunjung dapat langsung meneruskan tubing di Kali Oyo, tentunya harus pesan tiket untuk dua objek ini dulu. Landscape Kali Oyo sangat unik sehingga menarik banyak orang untuk berbasah-basahan ikut arus sungai. Aktivitas tubing dan keindahan di dalam Gua Pindul dapat diabadikan dengan kamera, baik kamera sendiri atau sewa fotografer lokal Gua Pindul yang tentunya lebih profesional, harganya cuma 100 ribu an foto-foto sepuasnya. Tiket masuk Gua Pindul seharga Rp. 40.000,- sudah komplit sewa pelampung dan Tubing serta Guide Gua Pindul. Untuk Tubing Kali Oyo tiketnya seharga Rp. 50.000,- 

Tubing Kali Oyo

Pintu Masuk Gua Pindul

Gua Pindul saat Weekend dan tanggal merah biasanya ramai sekali. Jadi diusahakan datang saat hari biasa. Wisata Tubing Gua Pindul dapat dikombinasikan dengan kunjungan ke Pantai-pantai Exotic Gunung Kidul, atau dengan Candi Prambanan. Team tourkejogja.com selalu siap mengantar anda berpetualang di Jogja. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar